• APRESIASI KIPRAH TIM MAN DEMAK DI FORDA 2022 HINGGA TITIK KERINGAT PENGHABISAN



    Tim tarik tambang putra putri MAN Demak, kalah secara dramatis, saat berusaha merebut posisi ketiga di ajang Festifal Olahraga Rekreasi Daerah (FORDA) Antar Pelajar se-Kabupaten Demak 2022. Lomba digelar di halaman Pendopo Kabupaten, pada Rabu (9/11).

       Kali ini, kagagalan Tim MAN Demak meraih medali pada tingkat SMA/ SMK/ MA, lebih karena faktor kelelahan. Tim sudah kehabisan tenaga pada pertandingan sebelumnya. 

       Hal itu terjadi, karena ketidak beruntungan saat penentuan hasil klasemen dimana jumlah bertanding Tim MAN Demak ketika tampil di perebutan posisi ketiga, telah bertanding 1 kali lebih banyak dari lawannya.

    Meski gagal memetik medali, apresiasi utk perjuangan tim MAN Demak, terus datang dari para suporter dan dewan guru. 

    "Mereka sdh maksimal berupaya, sampai tetes keringat penghabisan. Sampai beberapa anak harus mendapat perawatan medis, karena pingsan kehabisan tenaga, kehabisan napas, kram kaki, kram lengan, hingga darah pun menetes karena harus tergores & terluka. Semua itu mereka dilakukan demi rasa cinta pada almamater.," ungkap para guru yang turut hadir menyaksikan perjuangan siswa di lapangan.



    Apresiasi juga dari anggota pembina ekstra Pers MANDA untuk Tim Tarik Tambang dan Tim Terompah Panjang MAN Demak. Meski pengorbanan mereka sekarang belum membuahkan hasil memuaskan, tersisih di perempat final, tapi perjuangan mereka belum berakhir hari ini. Kami harap, mereka jangan patah semangat.

    "Kami semua angkat topi dan jempol unruk seluruh upaya dan perjuangan kalian membela MAN Demak, utk tetap Hebat Bermartabat," pungkas Pembina ekstra Pers MANDA.



  • You might also like

    1 komentar:

    1. semangat kawan, mungkin hari ini belum harimu

      BalasHapus

Diberdayakan oleh Blogger.

About us

NeoMag is a blogging Blogger theme featuring a sleek, stylish and modern design suitable for everyone who loves to share their stuff online.

Mengenai Saya

Foto saya
Kami adalah PERSMANDA, ekstrakulikuler jurnalistik man Demak. Blog ini merupakan salah satu karya kami, jadi silahkan menikmati dan jangan lupa tinggalkan tanggapanmu

Upacara Peringatan Hari Pahlawan dan sertijab OSIS MPK

  Upacara Peringatan Hari Pahlawan Nasional dan Sertijab OSIS dan MPK di Madrasah Aliyah  Negeri Demak. Upacara berlangsung di lapangan MAN ...

Cari Blog Ini

Cari Blog Ini